Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mendapatkan Uang di League Of Kingdoms

Saat ini sudah semakin banyak orang yang berupaya mendapatkan penghasilan secara online dengan memanfaatkan teknologi. 

Salah satunya adalah mendapatkan penghasilan melalui game semisal League of Kingdoms. Cara mendapatkan uang di League of Kingdoms terbilang gampang-gampang susah karena Kamu perlu melakukan berbagai aktivitas di dalam permainan.

Mungkin masih banyak diantara Kamu yang kurang begitu familiar dengan cara mendapatkan uang dari bermain game. 

Namun faktanya saat ini sudah semakin banyak bermunculan game-game yang bisa digunakan untuk mendapatkan uang. Beberapa diantaranya bahkan menjanjikan pendapatan yang cukup menjanjikan bagi para gamers.

Diantara banyaknya game yang bisa menghasilkan uang, League of Kingdoms menjadi salah satu pilihan yang menarik. 

Sebab game ini menyuguhkan alur permainan dan cerita yang tidak biasa dan tidak seperti game online pada umumnya. Sehingga wajar kalau banyak orang yang kemudian tertarik memainkan game ini. 


Apa Itu Game Online League of Kingdoms

League of Kingdoms adalah permainan strategi banyak pemain (massively multiplayer strategy game) yang berfokus pada upaya membangun kerajaan dan mengaturnya. 

Ketika memainkan permainan ini, Kamu akan menjadi seorang penguasa yang bertugas membangun kerajaan impian dan mengaturnya sebaik mungkin.

Tidak seperti game penghasil uang tunai pada umumnya, League of Kingdoms termasuk game yang mengusung NFT di dalamnya. 

Game NFT atau Non-Fungible Token merupakan jenis permainan yang akan menghasilkan token dan bisa ditukarkan dengan aset kripto.

Jadi ketika memainkan game League of Kingdoms ini, Kamu tidak akan langsung mendapatkan hadiah dalam bentuk yang tunai. 

Namun akan mendapatkan item-item khusus yang berfungsi sebagai token dan nantinya bisa Kamu jual-belikan.

Sebagai permainan yang didasarkan pada koin token kripto, maka umumnya game ini dibangung menggunakan teknologi berbasis Blockhain. 

Meskipun demikian, dari sisi pengguna hampir tidak ada perbedaan yang mencolok dengan konsep game pada umumnya.

League of Kingdoms tidak hanya mengusung tema strategi terkait dengan proses pengembangan kerajaan semata. Namun di dalamnya juga terdapat elemen peperangan yang akan membuat permainan menjadi semakin seru.

Kamu harus waspada sebab kerajaan yang dibangun bisa saja diserang oleh pemain lain sewaktu-waktu.

Pun demikian Kamu juga bisa melakukan penyerangan ke wilayah kerajaan pemain lainnya untuk mendapatkan resource menarik dari hasil rampasan tersebut.


Cara mendapatkan uang di League of Kingdoms

Sebagai salah satu aplikasi cari duit terbaik, Kamu bisa melakukan sejumlah aktivitas berbeda untuk mendapatkan uang dari game ini. 

Bagi Kamu yang penasaran dengan apa saja yang bisa dilakukan untuk mendapatkan uang dari game ini, berikut ulasan lengkapnya.


Cara Mendapatkan Uang Di League Of Kingdoms : Raih Kemenangan Peperangan

Salah satu cara mendapatkan uang di League of Kingdoms adalah dengan meraih kemenangan saat peperangan. 

Pada saat memainkan League of Kingdoms, Kamu harus membangun dan mengembangkan sebuah kerajaan sesuai dengan daya kreativitas Kamu.

Ada banyak hal yang perlu dibangun untuk membuat kerajaan Kamu menjadi semakin berkembang. Mulai dari bangunan, fasilitas, benteng pertahanan, dan bahkan juga tentara untuk peperangan. 

Kamu harus mengatur strategi dengan tepat dan akurat agar proses pengembangan tersebut berjalan secara maksimal dan optimal.

Setelah kerajaan yang Kamu bangun bisa berkembang dengan pesat maka Kamu bisa melakukan peperangan dengan kerajaan lainnya. 

Kamu bisa menyerang pemain lain yang memiliki resource kerajaan cukup besar dan melimpah. Semakin melimpah resource yang dimiliki maka akan semakin patut untuk diserang.

Namun Kamu juga perlu berhati-hati sebab pemain lain pun akan memiliki barisan pertahanan untuk melindungi wilayahnya. 

Jadi pastikan Kamu memiliki pasukan dan persenjataan yang kuat saat melakukan penyerangan.

Ketika Kamu berhasil menyerang wilayah pemain lain dan memenangkan peperangan tersebut, maka Kamu bisa mendapatkan reward. Hadiah tersebut adalah berupa koin yang bisa ditukarkan dengan uang kripto.

Semakin sering Kamu meraih kemenangan maka potensi mendapatkan reward pun akan menjadi lebih besar. 

Pada akhirnya, Kamu bisa mengumpulkan lebih banyak kripto yang kemudian bisa ditukarkan dengan uang tunai.


Menyelesaikan Misi Dalam Permainan  

Cara berikutnya yang bisa Kamu gunakan untuk mendapatkan uang dari League of Kingdoms adalah menyelesaikan setiap misi dalam permainan. 

Bagi Kamu yang memainkan game NFT berjudul League of Kingdoms ini nantinya juga akan disuguhi dengan aneka misi yang unik dan menantang.

Tugas utama Kamu adalah menyelesaikan misi-misi tersebut hingga tuntas sesuai dengan task yang diberikan. 

Setelah Kamu berhasil menyelesaikan misi yang diberikan, maka akan mendapatkan reward yang cukup menarik. 

Nantinya, reward tersebut akan bisa ditukarkan dengan koin NFT kripto sesuai dengan yang Kamu dapatkan.

Ketika Kamu berhasil menyelesaikan misi maka reward yang diberikan adalah berupa koin DAI. Perlu Kamu ketahui bahwa saat ini nilai koin DAI ini berada pada kisaran Rp 14.000 untuk setiap satu koinnya. Nantinya, uang tersebut juga bisa Kamu cairkan secara langsung lewat PayPal.

Umumnya, semakin banyak misi yang bisa Kamu selesaikan maka reward yang bisa didapat pun akan menjadi semakin besar. 

Sehingga Kamu bisa saja memperoleh kripto dalam jumlah yang banyak dari permainan berbasis NFT tersebut.

Maka dari itu, kalau Kamu tertarik mendapatkan uang dari game, League of Kingdoms ini bisa menjadi pilihan yang patut dipertimbangkan. 

Terlebih saat ini penggunaan kripto semakin populer sehingga Kamu tidak perlu bingung lagi saat ingin menukarkannya dengan uang tunai.


Menjual Akun Game NFT

Cara selanjutnya yang bisa Kamu pertimbangkan kalau ingin mendapatkan uang dari game NFT League of Kingdoms adalah menjual akun. 

Cara ini mungkin terkesan sedikit ekstrim karena Kamu akan menjual seluruh aset dan akun yang ada di dalam game tersebut.

Seperti yang sudah diketahui bahwa game online menjadi salah satu permainan yang sangat populer bagi banyak kalangan. 

Demikian juga dengan game berbasis NFT bernama League of Kingdoms tersebut. Jumlah peminatnya yang cukup besar membuat Kamu bisa saja menjual akun kepada pemain lainnya.

Menjual akun game League of Kingdoms menjadi cara yang cukup efektif untuk mendapatkan uang dari permainan online. 

Agar akun yang akan Kamu Jual banyak dilirik oleh para pemain League of Kingdoms, pastikan kalau di dalamnya terdapat banyak item berharga.

Semakin banyak item yang ada di dalam akun Kamu maka potensi harganya pun akan menjadi semakin tinggi. 

Sebagai contoh, semakin tinggi jumlah koin DAI pada akun tersebut maka harganya di pasaran pun akan menjadi lebih mahal.

Namun untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, pastikan Kamu melakukan transaksi secara cermat dan berhati-hati. 

Tidak ada salahnya jika Kamu menggunakan platform terpercaya untuk melakukan transaksi tersebut agar terhindar dari upaya penipuan, scam, dan potensi kejahatan finansial lainnya.

Itulah beberapa cara mendapatkan uang di League of Kingdoms yang perlu Kamu ketahui. Kini dengan adanya ulasan tersebut, Kamu tidak perlu bingung lagi kalau ingin mendapatkan penghasilan dari memainkan permainan gim online.

Post a Comment for " Cara Mendapatkan Uang di League Of Kingdoms"