Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Yuk Intip Penghasilan Youtuber Pemula yang Fantastis ?


Yuk Intip Penghasilan Youtuber Pemula yang Fantastis ?


Semakin berkembangnya zaman semakin banyak orang yang ingin menjadi youtuber, karena penghasilan youtuber pemula dinilai cukup menjanjikan. Bahkan, ada Youtuber yang katanya bsa menjadi milyarder dengan profesinya tersebut. benarkah demikian ?


Dengan melihat pada fakta dan fenomena di atas, mungkin Anda adalah salah satu orang yang sedang mencari tahu tentang hal ini. Tidak heran jika saat ini semakin banyak orang yang berambisi ingin menjadi seorang youtuber karena dengan membawakan konten video saja sudah bisa berpenghasilan besar.

Tapi yang perlu Anda ingat disini adalah sebagai youtuber tidak seenak dan semudah yang dibayangkan oleh kebanyakan orang.

Seorang youtuber harus selalu  memiliki ide kreatif agar banyak orang yang tertarik pada konten yang ditawarkan.

Dalam membuat konten tidak hanya ide saja yang mampu mendorong naiknya video agar bisa dilihat oleh semua orang.

Jadi, disini tidak semata-mata penghasilan youtuber Indonesia pemula besar tanpa ada kerja keras dibaliknya.

Banyak hal yang harus Anda ketahui lebih dalam tentang youtube atapun profesi sebagai youtuber.

Cara Menjadi Kreator Video agar Mendapat Penghasilan Youtube Pemula

Menjadi youtuber tidak asal membuat video semaunya kemudian langsung mengunggahnya di youtube.

Terdapat beberapa cara yang harus dilakukan jika Anda serius ingin menjadi youtuber, bukan hanya mengejar viral saja tanpa konten yang jelas maksud dan tujuannya.

Berikut beberapa cara menjadi konten kreator dengan harapan mendapatkan penghasilan youtuber pemula :

1. Membuat Channel Youtube

Karena youtube adalah sebuah website dimana semua orang bisa berbagi dan menonton youtube, maka setiap pengunjung website harus memiliki akun. Terutama untuk Anda yang ingin menjadi seorang youtuber.

Membuat akun youtube harus menggunakan gmail kemudian Anda bisa memberi nama channel Anda dengan nama pribadi Anda sendiri atau sebuah nama yang dapat mewakili konten apa yang hendak Anda sajikan kepada para viewers.

2. Menentukan Tema Konten

Terdapat beberapa pilihan tema yang bisa Anda pilih dalam membuat konten. Misalnya tema game, memasak, traveling, fashion, make up, dan masih banyak lagi, silahkan anda pilih nice atau kontent terbaik. Bahkan yang sedang ramai saat ini adalah social eksperimen, eittsss dengan catatan harus bernilai positif dan edukatif

3. Mempersiapkan Segala Peralatan yang Dibutuhkan dalam Membuat Konten

Segala peralatan yang dibutuhkan oleh para pembuat konten cukup banyak, mulai dari kamera, microphone, dan beberapa peralatan lainnya. Tapi, Anda harus benar-benar memperhatikan apakah peralatan tersebut sudah lengkap atau belum. Karena, peralatan sangat mempengaruhi kualitas konten yang dihasilkan.

"terus gimana kalau gak punya modal" kalau kalian memang ada niat besar dan keinginan tinggi untuk berkembang maka menggunakan alat seadanya sperti smartphone, anda bisa berkaca ke salah satu youtuber  bocah "Yosafat Kartono" yang dulunya jadi bahan bulian orang, namun dengan prangkat seadanya anda bisa cek sekarang di youtubenya, cek jumlah subscriber dan viewsnya.

intinya semua bisa sukses dengan peralatan seadanya, kembali lagi ke anda seberapa besar keinginan anda untuk sukses.

4. Bagi Konten melalui Sosial Media

Agar konten Anda bisa dilihat semakin banyak orang, maka alangkah baiknya jika Anda membagikan di berbagai sosial media yang Anda miliki. Tujuan dari cara ini adalah untuk mempromosikan konten yang sedang Anda buat.

instagram atau facebook atau mungkin forum dan grup whatsApp bisa anda jadikan wadah promosi gratis.

5. Unggah Konten secara Konsisten

Agar konten Anda terus naik, maka sebaiknya Anda mulai mengatur jadwal untuk hari mengunggah. Maksudnya adalah buatlah konten secara teratur, jangan menyesuaikan mood saja. Hal ini sangat penting agar konten Anda ditunggu oleh banyak pengguna youtube.

Yuk Intip Penghasilan Youtuber Pemula yang Fantastis ?

Cara Meningkatkan Penghasilan Youtuber Pemula

Jika Anda sudah merasakan penghasilan youtuber Indonesia pemula, pasti Anda ingin mendapatkan lebih banyak dari pendapatan dibandingkan sebelumnya. Jika Anda ingin meningkatkan penghasilan, berikut cara yang bisa Anda coba.

1. Youtube Ads

Youtube adsense adalah pihak youtube yang memberi komisi kepada para youtuber yang telah rutin mengunggah videonya. Komisi yang diberikan oleh pemilik akun youtube menyesuaikan dengan jumlah penonton iklan yang ditampilkan di tengah video yang diunggah oleh youtuber.

Semakin banyak yang melihat iklan akan semakin banyak pula uang yang akan Anda terima.

salah satu pemicu agar mendapatkan views banyak yaitu dengan membuat SEO youtube anda di peringkat 1, mungkin gak sih ? ya tentu gak mustahil, di google banyak tutorial terkait hal tersebut bisa anda pelajari dengan serius

Sejak tahun 2018, youtube membuat patokan bahwa channel yang hendak memasang youtube ads syaratnya harus memiliki minimal 1000 subscriber pada satu tahun terakhir.

Selain itu, kontennya minimal harus ditonton 4000 jam tayang pada satu tahun terakhir sebelum memasang youtube ads. Jadi, dari sinilah  penghasilan youtuber pemula 1000 subscriber menghasilkan uang dari youtube.

2. Affiliate Marketing


Disini, seorang youtuber harus memiliki kerjasama dengan perusahaan e-commerce agar youtuber mengiklankan produknya. Dengan cara satu ini, kedua belah pihak akan sama-sama diuntungkan asal memiliki kontrak kerjasama yang jelas.

3. Jualan

Jika Anda seorang pemilik usaha dan memiliki kemampuan menjadi seorang youtuber, maka ini menjadi nilai plus dan keuntungan untuk Anda. Karena, dengan menggunakan media youtube produk yang Anda pasarkan semakin banyak dikenal orang.

Bayangkan berapa banyak uang yang akan Anda dapatkan, baik dari pihak youtube ketika konten Anda benar-benar menarik dan memiliki subscriber serta viewer yang cukup banyak,
 juga mendapatkan uang dari hasil penjualan ketika para penonton tertarik dan membeli produk Anda.

4. Endorsement

Saat ini tidak jarang bahkan semua youtuber menerima endorse dari beberapa pelaku usaha, mulai dari usaha menengah ke atas. Disini seorang youtuber akan mendapatkan komisi dari youtube dan pemilik usaha tersebut.

Informasi Mengenai Penghasilan Youtuber Indonesia Melalui Algoritma Youtube 2020

Selain penghasilan youtube pemula, hal yang harus Anda ketahui adalah algoritma youtube yang memiliki dua faktor utama, yaitu engagement yang menilai berapa banyak penonton yang memberi komen, like dan membagikan konten.

Kemudian, untuk faktor yang kedua adalah metadata adalah sebuah data yang dicantumkan. Metadata ini terdiri dari judul, keywords, serta deskripsi yang akan dijadikan kata atau kalimat pencarian oleh pengunjung youtube.

Informasi terbaru dari youtube saat ini adalah content yang dikhususkan untuk anak. Jadi untuk semua creator yang memang mengunggah youtube untuk anak diharapkan untuk memberikan informasi terlebih dahulu sebelum mempublish. Karena, jika konten tersebut memang dibuat khusus untuk anak-anak, beberapa tayangan iklan tidak akan ditayangkan.


mencari penghasilan uang dari youtube sebenarnya tidak melulu bergantung pada adense aja, ada beberapa cara untuk tetap menghasilkan tanpa Adsense sperti contohnya pada poin 2 sampai poin 4,
Yuk Intip Penghasilan Youtuber Pemula yang Fantastis ?

Cara Menghitung Penghasilan Youtuber Pemula 1000 Subscriber

Mungkin beberapa orang termasuk Anda ingin tahu bagaimana cara menghitung penghasilan youtuber pemula 1000 subscriber sehingga bisa menghasilkan banyak uang.

Dengan 1000 subscriber ini Anda bisa mendapatkan komisi dari iklan yang ada di youtube.
assal syarat lainnya sperti 4000 jam tayang dan pihak youtube telah menyetujui akun anda sebagai patner Youtube. anda akan menerima email dari youtube dan keterangan di akun youtube yang anda daftarkan

Disini, Anda harus mengenal CPC (Cost Per Click) dan CPM (Cost Per Mile) terlebih dahulu. CPM ini adalah jumlah uang yang akan youtuber terima setiap 100 penayangan iklan yang ada di seluruh video miliknya.

Kalau di Indonesia, untuk sekali penayangan iklan akan mendapatkan sejumlah uang sekitar Rp7000.

Sedangkan CPC adalah sebuah nominal yang akan Anda dapatkan dari 1 orang yang mengklik iklan dan Anda akan mendapatkan uang sekitar Rp5000 hingga Rp12.000.

 Selain itu, hal yang harus Anda ketahui adalah rata-rata CTR (Click Through Rate) iklan hanya berprosentase 0,3%. Dengan perhitungan ini, artinya 1000 tayangan yang ada pada konten hanya mendapatkan 3 klik saja.

Demikianlah sekilas informasi tentang youtuber yang bisa Anda ketahui selain penghasilan youtube pemula. Jika Anda berangan untuk menjadi seorang youtube, maka pastikan sudah menyiapkan semua hal yang dibutuhkan mulai dari perlengkapan yang dibutuhkan agar kualitas video bagus hingga konten seperti apa yang akan Anda fokuskan pada channel youtube.

 Jangan sampai isi konten pada akun youtube Anda tidak beraturan atau berisi semua hal. Walaupun sesekali ada konten yang tidak ada kaitannya dengan tema konten Anda setidaknya ada satu konten yang difokuskan sebagai identitas youtube Anda.

salahsatu pertanyaan yang sering ditanyakan yaitu berapa lama youtube meninjau ?
terkait hal ini umumnya sebulan, bahkan ada yang kurang dari sebulan, namun ada juga yang rentang waktu 3 bulan.

semoga ulasan diatas cukup membantu, menambah wawasan soal youtuber Pemula





Post a Comment for "Yuk Intip Penghasilan Youtuber Pemula yang Fantastis ?"